GridOto.com - Mantan pembalap F1, Stoffel Vandoorne, menceritakan perjalanan karirnya selama di tim McLaren F1 saat jadi rekan juara dunia 2 kali, Fernando Alonso.
Stoffel Vandoorne memulai karirnya sebagai pembalap reguler di tim McLaren F1 pada 2017, setelah sempat tampil 1 kali di 2016.
Gagal memberikan penampilan baik selama 2 tahun, Vandoorne didepak McLaren seiring dengan pensiunnya Alonso dari F1 di akhir 2018 lalu.
"Aku memang tidak punya masalah dengannya (Alonso), tapi dia selalu mendapatkan apa yang dia mau," kata Vandoorne dilansir GridOto.com dari Planet F1, Kamis (5/12/2019).
(Baca Juga: Casey Stoner Ungkap Kondisi Terbarunya, Ternyata Punya Penyakit Serius)
"Selalu ada 2 atau 3 orang dalam tim yang memastikan semuanya sesuai dengan yang Alonso inginkan," jelasnya.
Vandoorne mengungkapkan, tim akan memberikan semua yang lebih baik untuk Alonso.
Sementara rekan Alonso akan dikasih yang lebih buruk agar tidak tampil lebih baik.
Bahkan, Vandoorne mengklaim bahwa tim McLaren selalu memintanya mengalah ke Alonso.
(Baca Juga: Bos Ferrari Sebut Timnya Sudah Kalah Ketika Mendesain Mobil untuk F1 2019)