(Baca Juga: Land Rover Defender 90 Surf Edition, Atap Bisa Dibuka dan Ada Audio Ciamik)
Sistem infotainment juga telah diupgrade yang mencakup LCD layar sentuh dari Alpine dan sistem audio JBL 13-speaker .
Selesai dengan tampang yang gagah dan mewah, Defender ini juga dikasih jiwa muscle car di bagian dapur pacu.
Di balik kap mesin kini menyimpan jantung pacu Corvette LS3 konfigurasi V8 berkapasitas 6.200 cc.
Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga 430 dk pada putaran 5.900 rpm dan torsi 575 Nm pada 4.600 rpm.
(Baca Juga: Land Rover Defender Project Invictus, Siap Tenda dan Bertenaga 430 DK)
Mesin ini dikawinkan dengan transmisi enam kecepatan GM 6L60 lengkap dengan konsolnya.
Defender ini juga dilengkapi dengan Rover LT230 transfer case, Ashcroft center limited-slip differential dan axle shafts baru yang terbuat dari baja.