Roush Performance Genjot Tenaga Ford Mustang Jadi Tembus 700 DK

Hikmawan M Firdaus - Rabu, 30 Oktober 2019 | 07:15 WIB

Modifikasi Ford Mustang hasil garapan Roush Performance (Hikmawan M Firdaus - )

Ada juga cover spion berbahan serat karbon, dan aplikasi gril depan custom.

Yang unik dari mobil ini adalah pada bagian hood scoop dan lingkar fender fender dicetak 3D oleh Stratasys.

(Baca Juga: Ford Everest Seken, Punya Mesin Badak yang Jarang Bermasalah)

carscoops.com
Mesin dilengkapi dengan supercharger

Supaya terlihat lebih merunduk, mobil ini juga dilengkapi suspensi yang dapat disesuaikan dan penggunaan pelek Vossen 20 inci dan rem Brembo.

Bukan Roush namanya jika tak mengubah bagian dapur pacu.

Ford Mustang ini menggunakan mesin 5.000 cc V8 yang telah dilengkapi dengan kit supercharger Roush baru.

Dengan ubahan ini memungkinkan mobil memiliki tenaga lebih dari 700 dk dan torsi 826 Nm.