Siapa Sangka Cafe Racer Bisa Digabung Jadi Supermoto Kayak Begini

Fedrick Wahyu - Jumat, 25 Oktober 2019 | 21:55 WIB

MZ Baghira 660 bergaya cafe supermoto (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Perpaduan dua genre modifikasi memang selalu menghasilkan karya yang menarik dan beda.

Sama seperti MZ Baghira 660 yang sudah berubah wujud menjadi cafe supermoto (cafe racer x supermoto) berikut ini.

Craig Jackson awalnya ingin membuat motor yang aslinya bergaya motocross ini menjadi cafe racer.

Scott Brown
Subframe kena rombak total

Namun setelah menemukan tangki Honda CB350, ia mengubah pikirannya dan mencoba memadukan supermoto dan cafe racer.

(Baca Juga: Ducati Scrambler Jadi Cafe Racer, Buildernya Malah Designer Honda)

Untuk ubahan, ia memulai dengan fitting tangki pada rangkanya yang membuatnya harus memindahkan posisi radiator ke sebelah kiri depan mesin.

Berikutnya, garpu depan dan monoshock bawaan dipendekkan agar mendapat postur yang proporsional.

Scott Brown
knapotnya dibuat model undertail

Kemudian, subframe dirombak total dan diberi ramp aluminium sebagai side cover untuk menutupi sistem kelistrikan.

Di atasnya, ada jok kustom dengan bagian belakang menonjol sebagai buntut tawon khas cafe racer.

(Baca Juga: Suzuki Thunder 250 Cafe Racer, Paintingnya Aja Butuh Waktu 1 Tahun)

Sedangkan di bawah joknya terdapat dual exhaust yang tertata rapi sehingga memberikan tampilan resik.

Scott Brown
Headlampnya pakai empat LED 6K

Pindah ke bagian depan, setang bawaan diganti dengan model clip-on seperti kebanyakan cafe racer.

Bagian menariknya ada pada headlamp yang menggunakan empat LED 6K milik truk yang pastinya memberikan penerangan maksimal.

MZ Baghira ini pun berubah drastis menjadi sebuah motor dengan paras tampan dan menawan.

Scott Brown
Tampilannya keren banget deh