Sebagai jenis mobil yang diperuntukan di medan berat, Scorpio Pik Up diklaim mampu membawa muatan seberat 1,2 ton plus kemampuan menarik beban seberat 2,5 ton.
Harun/GridOto.com
Mahindra Scorpio Pik Up di ajak off road dalam peluncurannya, Kamis (17/10/2019).
Untuk kenyamanan penggunanya, Socpio Pik Up memakai AC double blower, head unit doubpe din, 12 volt charger socket, ditambah foglamp di bagian lampu depan.
(Baca Juga: Mau Pakai Ban Off Road? Perhatikan Ini Sob Biar Gak Pecah Ban!)
Dalam fitur keselamatan Scorpio Pik Up sudah memakai rem ABS 4 channel, airbag ganda di bagian depan, 3 buah sabuk pengaman di kursi belakang.
Scorpio Pik Up untuk pasar Indonesia didatangkan secara CBU (Completely Built Up) yang dirakit di 3 negara yaitu India, Tunisia dan Afrika Selatan.