(Baca Juga: Esemka Bima Terciduk Nongkrong di Pool Ekspedisi. Dianter Kemana Nih?)
Dengan dasar rekomendasi tersebut, akan dimunculkan regulasi yang diteruskan ke pemerintah kota/kabupaten hingga tingkat desa.
"Jika kongres ini sudah cukup ya segera ditindaklanjuti namun, jika kurang, nanti kami bikin kongres kedua atau ketiga. Tujuannya jelas, sampah ditangani dan diolah, dimanfaatkan," kata Ganjar.
Dia menilai, produk olahan sampah bisa memberi manfaat ekonomis.
Ganjar mencontohkan keripik berbahan eceng gondok yang rasanya enak.
"Ada juga ini kerajinan kombinasi plastik dan eceng gondok. Pokoknya ayo berpikir agar sampah tidak semakin banyak, tapi sampah membawa berkah," ungkapnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Ganjar Usulkan agar Esemka Produksi Mobil Pengangkut Sampah