Bila sudah demikian kemungkinan mesin bisa pincang.
Selain itu, dengan kerak karbon yang menumpuk akan mempersingkat umur busi.
Busi bisa rusak atau mati lebih cepat dari umur keadaan standar.
(Baca Juga: Pasang Busi Tidak Kencang di Mesin, Bisa Bikin Keluar Duit Jutaan!)
Proses pembakaran yang tidak sempurna karena kerak karbon yang menumpuk juga akan membuat masalah.
"Bahan bakar yang tidak terbakar tuntas juga menyebabkan turunnya tenaga mesin mobil, konsumsi bahan bakar pun akan menjadi lebih boros," tambahnya.
Maka dari itu lakukan pengecekan busi secara rutin.
Bila ada komponen mesin yang rusak yang menyebabkan kerak karbon pada busi segera lakukan penggantian.