Ubahan lanjut pada sektor kaki. Ia mengganti pelek bawaan dengan pelek Rays CE28 lebar 7,5 inci.
Pelek multipalang dengan lis merah di bibir pelek itu dibalut ban Accelera 220/40 R18.
Setelah merasakan berkendara dengan setup roda baru, Efyan mengaku masih nyaman. Walau untuk mencari ukuran ban dengan lebar yang pas terbilang susah-susah gampang.
Pada interior Efyan mengganti jok bawaan dengan jok berbahan kulit sintetis warna hitam dipadu kontras jahitan warna merah.
Untuk audio dipasang head unit dan power amplifier dari Pioneer. Dan untuk mendongkrak suara bawah dipasanglah subwoofer JBL yang ditempatkan di bagasi. Plus twitter di kanan-kiri panel A.
Oh ya meski bagasi dijejali beberapa kosmetik audio, ruang yang disediakan bagasi masih tergolong cukup untuk mengangkut berbagai barang.
Data Modifikasi
Mobil : Honda Civic FD tahun 2007
Pemilik : Efyan
Domisili : Solo
Bodykit :Mugen RR Taiwan
Pelek : Rays CE28 lebar 7,5
Ban : Accelera 220 x 40
Knalpot : HKS
Pipe : Custom stainless steel
Jok : Custom leather
Head unit : Pioneer
Power supply : Pioneer
Subwoofer : JBL