"RaNi itu Sierra Kuning hahaha...," ujarnya tertawa geli.
Yang jangan sampai terlewat dibahas adalah soal kaki-kaki, tentu saja karena Jimny ini punya tema light off-road.
Namun hal itu sepertinya bisa diantisipasi dengan baik berkat redaman dari sokbreker Kayaba dan OME.
Oh iya karena bertema light off-road, mobil ini juga di-lift up body, dan semakin terasa jangkung berkat pemilihan ban Kanati M/T ukuran 235/85 R16 R16.
Powertrain sepertinya paling banyak masalah sampai-sampai harus ditukar dengan mesin Samurai berkapasitas 1.300 cc SOHC.
Dengan mesin lebih muda tentu saja mobil ini mukai terbiasa diajak jalan-jalan.
"Malahan dynamo ampere (alternator) juga aku ganti lagi akhirnya, sekarang pakai yang 120 Ampere," tandasnya.
Basic Suzuki Jimny SJ410 1984
Kaki-kaki
- Engine Samurai 1300 cc
- Karburator 7K
- Dynamo ampere (alternator) 120
- Over Axle dan lift up body
- Kaki2 Kayaba dan OME Shock
- Ban Kanati 235/85 R16
- Pelek Daytona ring 16x9,5 inci
- Power steering
Eksterior
- Cover body Suzuki Jimny Sierra original
- Atap kanvas semi Bikini (istilah sendiri)
- Headlamp LED aftermarket
- Spion Aftermarket
- Talang Air Lebar aftermarket
- Over fender Samurai