Di dalamnya ditemukan satu orang dewasa dan dua anak kecil di dalam mobil.
Salah satu anak kecil perempuan di dalam mobil mengalami luka tembak pada bagian kepala akibat baku tembak dengan polisi.
Di dalam mobil juga ditemukan sebuah senjata api rakitan laras panjang, dengan peredam dengan amunisi kaliber 5,56mm.
"Jadi, di mobil tersangka kami temukan senjata laras panjang dan 9 butir peluru tajam 5,5 milimeter dan sebuah parang. Anak kecil dalam mobil tersebut juga terkena tembakan," tambah Sentot
Polisi pun mengevakuasi korban baik anggota maupun penumpang Toyota Innova yang dikendarai pelaku.
Artikel dikutip dari Kompas.com dengan judul "Kronologi Baku Tembak Polisi dan Pencuri Sapi, Sempat Kejar-kejaran hingga Pelaku Kabur ke Hutan"
Dan Banjarmasinpost.co.id dengan judul "Breaking News : Dikejar Polisi, Pencuri Sapi Ini Tembak 1 Polisi dan 1 Anak Luka Tembak di Kepala"