Meski harus keluar balapan di lap pertama F1 Belgia, Verstappen enggan menyalahkan Raikkonen.
Rekan setim Alexander Albon tersebut menilai hal tersebut bisa terjadi saat balapan.
(Baca Juga: Charles Leclerc Dedikasikan Kemenangan F1 Belgia Untuk Mendiang Anthoine Hubert)
"Saya start dengan buruk, lalu saya mengerem lebih lambat dari dua mobil di depan saya," kata Verstappen dilansir GridOto.com dari gpblog.
"Saya pikir Raikkonen tidak menduga manuver saya, dan akhirnya kami bersenggolan," sambung Verstappen.
"Ini balapan, hal tersebut (bersenggolan) biasa terjadi kapanpun," pungkas Verstappen.