Geser ke depan, ada setang LSL yang dipasangkan dengan tachometer analog di belakang headlamp Koso.
Berikutnya ada tangki bawaan BMW R100RS yang sudah direpaint dengan warna hitam doff serta grafis angka dengan warna hitam glossy.
Baca Juga: Cakep Bener...Yamaha MX King ini Berbaju BMW dan Berkaki Aprilia
Bagian rangka, swingarm dan mesin juga diberi kelir hitam senada dengan tangkinya.
Untuk kaki-kaki, garpu bawaan motor diupgrade dan dipendekkan 50mm agar dapat postur yang pas.
Sementara swingarm diganti dengan milik BMW R65 dan ditopang monoshock dari YSS.
Untuk menyempurnakannya, pelek bawaan R100RS pun dibalut ban 'pacul' Continental TKC 80.