Ertiga Ini Main Suspensi Static, Pamer Pelek Mercy dan Upgrade Audio Rp 10 Jutaan

Aditya Pradifta - Kamis, 8 Agustus 2019 | 18:45 WIB

Modifikasi Ertiga Dreza pilih pakai suspensi statis (Aditya Pradifta - )

Yang bikin asik yakni pemilihan pelek yang menggunakan pelek replika AMG ring 17 inci.

Aditya Pradifta
Dibalut ban Accelera PHi-R
"Lebar depan 8 inci, belakang 9 inci, tapi ini TW (Taiwan) mas hehehe...belum sanggup beli asli," begitu terang Faiz.

Sementara ban dibalut lansiran Accelera PHi-R ukuran 195/40 R17 dan 205/40 R17.

Aditya Pradifta
Modifikasi audio tak sampai Rp 10 juta
Masuk ke kabin ada bagasi yang sudah dirombak jadi box audio custom.

"Percaya gak kalau saya bilang bikin audio ini gak sampai Rp 10 juta hahaha...," gelaknya.

Aditya Pradifta
Pakai tweeter di pilar A
"Audio simpel aja, ambil copotan terutama box-nya dari teman yang saya custom ulang. Sisa barang lain saya beli terpisah, dan saat terkumpul baru bawa ke bengkel audio. Itu yang bikin murah," tukasnya.

Perangkat audio yang dipakai Ertiga ini ialah 2 unit subwoofer lansiran JBL, speaker split, power 4channel, dan monoblock yang semua lansiran Venom.