Manfaatkan juga fitur penunjuk arah pada Google Maps untuk memastikan tetap berada di jalur yang benar.
3. Siapkan barang bawaan
Pilih barang bawaan yang sekiranya penting, sehingga kabin serta bagasi tidak dipenuhi barang-barang lain yang tidak terlalu dibutuhkan.
Beberapa perangkat seperti power bank, charger ponsel, lampu senter, serta kotak P3K adalah bebera barang penting yang diperlukan terutama saat keadaan darurat.
Selain itu sediakan juga makanan ringan dan minuman sebagai teman perjalanan.
(Baca Juga: Wuih! Wahana Ajak 15 Konsumen Honda Bigbike Turing ke Flores, Begini Keseruannya)
4. Tertib lalu lintas
Meskipun turing dengan konvoi mobil dalam jumlah yang banyak, tidak boleh seenaknya sendiri dan harus tetap menaati tata tertib lalu lintas agar tidak mengganggu kenyamann pengguna jalan lainnya.
Selain itu, rangkaian kendaraan yang berada di depan sebaiknya menunggu anggota lain yang terputus karena lampu merah.
5. Pastikan komunikasi lancar
Menjaga komunikasi setiap anggota pada masing-masing kendaraan juga sangat penting, termasuk navigasi dan koordinasi dalam perjalanan agar waktu menuju lokasi tujuan sesuai dengan susunan acara.
"Kami selaku komunitas selalu memperhatikan aspek keselamatan berkendara, terutama ketika melakukan kegiatan turing," ujar Budi Hananta.
Pembekalan keselamatan berkendara pada anggota selalu kami terapkan sejak masa persiapan hingga selama turing,” sambungnya.
Artikel ini dikutip dari surya.co.id dengan judul Touring dengan Konvoi, Agar Aman Sebaiknya Perhatikan Lima Tips Ini,