Gunung Tangkuban Parahu Meletus, Badan Geologi Sarankan Turun Gunung, Begini Cara Berkendara yang Aman!

Gayuh Satriyo Wibowo - Jumat, 26 Juli 2019 | 20:05 WIB

Ilustrasi berkendara di tengah hujan abu vulkanik (Gayuh Satriyo Wibowo - )

 

GridOto.com - Jumat (26/7) pada pukul 15.48 WIB Gunung Tangkuban Parahu erupsi dan menyemburkan abu vulkanik.

Peringatan resmi pun diumumkan Badan Geologi Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) pos pengamatan Gunungapi Tangkuban Parahu.

Dari peringatan yang diumumkan, Badan Geologi PVMBG tidak menyarankan warga dan wisatawan untuk tetap berada di sekitar puncak Gunung Tangkuban Parahu.

Mereka juga menghimbau agar baik wisatawan dan warga agar mewaspadai terjadinya letusan freatik dari Gunung Tangkuban Parahu.

(Baca Juga: Awas.. Abu Letusan Gunung Tangkuban Parahu Bisa Bikin Mesin Jebol!)

Abu vulkanik yang disemburkan gunung ini pun melambung kurang lebih 200 meter dari puncak gunung.

Angin pun menerbangkan abu vulkanik dengan intensitas tersebut  ke beberapa arah.

Keberadaan abu vulkanik ini tentu cukup mebahayakan pengendara di jalan.

Istimewa
Mobil yang tertutup abu vulkanik Gunung Tangkuban Perahu

Berikut tips aman dari GridOto untuk dapat melewati jalan yang terkena abu vulkanik hasil letusan Gunung Tangkuban Parahu;

(Baca Juga: Waspada Jalan Licin Akibat Debu Hasil Erupsi Gunung Tangkuban Parahu)