Meski masih belum sesuai harapan, setidaknya hasil itu sudah cukup bagus mengingat Dovizioso start dari luar posisi 10 besar.
(Baca Juga: Jorge Lorenzo Digosipkan Akan Pensiun, Apakah Karena Bertemu Dengan Fernando Alonso?)
"Saat latihan bebas pembalap bisa tampil cepat, tapi balapan selalu menunjukkan kenyataan," kata Dovizioso dilansir GridOto dari Crash.net.
"Tapi, kami masih senang karena dua pembalap jatuh. Pada akhirnya, itu memberi peluang yang positif," sambung Dovizioso.
"Semua tahu bahwa motor kami tidak cocok di Sirkuit Sachsenring," ujar Dovizioso yang sempat disalip rekan setimnya Danilo Petrucci.