"Harga Rp 1,5 juta belum termasuk area depan, cover speedometer, dasi dan lain-lain," tambah Mamo yang memang spesialis modifikasi.
"Kalau total-total bisa sampai Rp 2 jutaan, lumayan mahal kan untuk motor yang termasuk tidak laku di masanya," terang Mamo.
"Sementara untuk motornya juga harga sekennya juga mulai tinggi, Rp 5-6 juta dari sebelumnya cuma Rp 3 jutaan," tambahnya.
Gimana? Ada pemilik Kirana yang tertarik jual motornya?
(Baca Juga: Gara-gara Titik di Head Silinder, Harga Yamaha Scorpio Jadi Tinggi!)