Pernah Balapan Suzuka 8 Hours, Bos Yamaha Minoru Morimoto Bernostalgia di Yamaha Sunday Race 2019

Muhammad Rizqi Pradana - Minggu, 23 Juni 2019 | 21:12 WIB

Minoru Morimoto-san, Presiden Direktur & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (kanan), dan M. Faerozi, pembalap muda Indonesia (Muhammad Rizqi Pradana - )

(Baca Juga: Ini Wejangan Minoru Morimoto Kepada M. Faerozi Untuk Suzuka 4 Hours)

Karena kalau dia crash, dia pasti harus kembali ke pit dan menyudahi balapan untuk rekan satu timnya dan para mekanik.

"Saat hujan mulai benar-benar turun, banyak pembalap papan atas menyalip saya dengan sangat kencang," tutur Morimoto-san.

"Hal itu membuat saya takut, tapi banyak dari mereka yang akhirnya berguguran karena crash," lanjutnya mengenang.

Morimoto-san menutup dengan mewanti kepada Faerozi bahwa dalam balap ketahanan, kita harus tetap tenang dan berpikir dua tikungan lebih awal.

Istimewa
Minoru Morimoto-san saat berlaga di balap ketahanan Suzuka 8 Hours tahun 1999.

(Baca Juga: Podium di ARRC Thailand, Yamaha Racing Indonesia Kirim M. Farouzi ke Balap Ketahanan Suzuka 4 Jam)

Sang Presiden Direktur & CEO jelas masih mencintai dunia balap, bahkan sempat bercanda bahwa suatu hari, dia akan turun balapan ketahanan bersama Faerozi.

Tapi ketika diseriusi, Morimoto-san berseloroh bahwa dia sudah terlalu tua.

"Umur saya sudah 50 tahun lebih, sudah terlalu tua untuk itu," kekehnya.