Sate Terbaik Di Dunia Ada Di Blora, Jawa Tengah

Trybowo Laksono - Minggu, 9 Juni 2019 | 04:20 WIB

Sate blora dengan dengan daging ayam kampung (Trybowo Laksono - )

Kendati cenderung manis, namun rasa gurih tetap pekat yang datang dari ketumbar, bawang dan aneka bumbu lainnya.

Baca Juga: HFD 2019: Wah, Ternyata Nissan Livina Punya Fitur Yang Bisa Bikin Anak Betah Lho

Oh ya, sate blora selalu datang dengan bumbu kacang yang kental dan gurih. Saya selalu menambah sambal dan kecap agar rasanya semakin mantap.

Di Sate Ayam Blora Pak Teguh, yang berlokasi di Jl Pemuda No. 25, Tempelan, Blora, harga seporsi sate blora (10 tusuk) adalah Rp 28 ribu yang sebenarnya sudah cukup mengenyangkan jika dimakan dengan nasi dan kuah gulai.

Tapi saya selalu makan lebih dari itu, setidaknya 25 tusuk habis untuk saya sendiri.

Menurut saya, teman-teman pembaca GridOto yang penyuka wisata kuliner harus mencoba sate blora.

Setidaknya sekali seumur hidup. Hehe.