Meski sadar aksinya berbahaya, kerinduan kepada orang tualah yang membuatnya harus pulang saat lebaran.
"Saya meyakini dengan niat dan doa restu ibu Insya allah selamat sampai tujuan," ucap Yoan.
(Baca Juga: Miris! Angkutan Bus Makin Sepi Peminat Saat Mudik, Menhub Lakukan Langkah Ini)
"Hal ini sudah berlangsung setiap tahun tidak hanya tahun ini saja," sambungnya.
Sembari menunggu energi Yoan dan anak istrinya pulih, Bergas mempersilakannya untuk menikmati fasilitas yang ada di posko mudik secara cuma-cuma.
Bergas juga menitip pesan agar nanti saat mudik selanjutnya Yoan bersama keluarganya menggunakan kendaraan umum.
Lebih aman ketimbang naik sepeda motor.