Cara paling utama pisahkan antara barang yang penting dan yang tak terlalu penting, bila memang tak terlalu dibutuhkan sebaiknya tidak perlu dibawa, dengan begitu ruang bagasi masih fleksibel untuk ditata.
Patokan menumpuk barang bawaan di bagasi yang aman adalah tidak melebihi dari tinggi jok baris kedua.
Tujuannya untuk menjaga visibilitas pengemudi terhadap kendaraan di belakang mobil kita.
(Baca Juga: Tips Mudik 2019, Manfaatkan Fitur Low Gear di Transmisi Matik)
Posisi beban di bagian bawah juga berfungsi untuk keseimbangan mobil dan supaya bobotnya seimbang dari sisi kiri serta sisi kanan agar mobil tidak limbung selama perjalanan.
"Paling utama jangan sampai menghalangi pandangan belakang, setelah mengatur cek lagi dari kaca spion tengah, pastikan bila sopir melihat bagian belakang bisa mendapat visual yang baik,” Pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Atur Barang di Bagasi, Jangan Halangi Kaca Belakang