Cuma Karena Hal Ini Katup Ekspansi Sistem AC Mobil Bisa Rusak

Ryan Fasha - Senin, 10 Juni 2019 | 09:00 WIB

katup ekspansi (Ryan Fasha - )

"Penyebab utama katup ekspansi yang rusak bisa diakibatkan dari malasnya pemilik mobil melakukan servis rutin AC mobil. Kondisi AC tidak di kontrol secara berkala dan tidak dibersihkan," ucap Nana dari AC Milan yang merupakan spesialis AC mobil.

Menurutnya ada baiknya lakukan perawatan sistem AC mobil dengan cara membongkar keseluruhan minimal setiap 1 tahun sekali.

Posisi katup ekspansi yang biasanya berada di ruang blower atau di dekat evaporator ini akan kotor karena udara yang bersirkulasi di ruang kabin.

Dengan membersihkan ruang blower dan sistem AC secara keseluruhan membuat katup ekspansi tidak tertutup kotoran.

Ryan/GridOto.com
selalu bersihkan ruang blower secara berkala

(Baca Juga: Tips Mudik Lebaran, Begini Pilih Pelek Seken Biar Mobil Makin Kece)

"Biasanya katup ekspansi rusak bisa dirasakan dari AC di ruang kabin yang tidak dingin walau setelan sudah di set di paling dingin," tambah Nana yang bengkelnya berada di di Jl. R.A. Kartini No.27, Bekasi.

Kalau didamkan bisa saja refrigerant AC akan mengalami mampet atau tersumbat.

Bila sudah rusak, maka ada baiknya diperbaiki segera atau bila tidak ganti dengan yang baru.

Nah, mulai sekarang perhatikan sistem AC mobil agar selalu dalam keadaan baik.

Dengan sistem AC yang baik akan menambah kanyamanan dan kebersihan ruang kabin mobil.