Selain itu upholstery cleaner atau pembersih interior jok juga penting untuk dibawa.
"Biasanya kan selama di perjalanan anak-anak makan tau tertumpah air minuman. Pembersih ini sangat berguna agar kotoran tidak membekas," tambah Wiranto.
Shampo mobil pun enggak kalah penting untuk mencuci mobil setelah sampai tujuan.
(Baca Juga : Ini Beda Proses Treatment Ceramic Coating Mobil Lama Dengan Mobil Baru)
Untuk bagian kaki-kaki bisa juga membawa wheel cleaner untuk pembersih velg mobil.
Sebagaimana kita ketahui, kaki-kaki terutama pelek paling rentan dihinggapi kotoran.
Nah, car care ini akan membantu membersihkan kotoran di seputar pelek.
"Tapi jangan lupa selalu bawa chamois dan kain microfiber bersih juga," tutup Wiranto.