Vespa Sprint Ini Mungkin Kelihatan Biasa Tapi Lihat Dulu Dalemannya

Fedrick Wahyu - Kamis, 16 Mei 2019 | 20:40 WIB

Vespa Sprint 150 3V i.e 2015 Hidup dua alam (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Buat motor harian Vespa Sprint mungkin jadi salah satu pilihan yang pas dan istimewa.

Tapi Vespa milik Muhammad Aditya Sukardi enggak cuma buat harian tapi juga main di sirkuit Sentul Karting, Bogor.

Langsung ke detailnya, motor keluaran 2015 ini dicat ulang dengan warna Austin Yellow yang digarap oleh KAS Autopaint .

Fariz/Otomotifnet
Gas spontan Yamaha YZ125 buat respon gas cepat, banyak coak batok agar bisa terpasang

Pada bagian lampu diberi lis hitam agar tampilan racing tetap keluar, sementara covernya pakai SIP serta setang dibuat sedikit menunduk.

(Baca Juga: Begini Rupa Modifikasi Chopper Pakai Mesin Vespa dan Pelek Mobil)

Geser ke bagian kaki-kaki, pelek depan pakai Maru’s dari Taiwan yang dicat ulang warna cooper rose gold dan yang belakang punya Primavera tipe ABS berwarna abu-abu. 

Peleknya dibalut dengan ban Mitas MC29 berukuran 120/70-12 dan Heidenau K80SR lebar 130/70-12 yang siap untuk diajak main di sirkuit.

Fariz/Otomotifnet
uspensi Ohlins bantu kestabilan di sirkuit dan harian