“Jalan tol Ini fungsional karena rambu-rambu belum maksimal. Oleh karena itu digunakan pada siang hari,” ucapnya.
Menhub menggarisbawahi bahwa keberadaan rest area untuk mengisi bensin, makan dan minum sangat penting bagi pemudik.
“Kami akan koordinasi lagi untuk mengajak stakeholder melengkapi itu. Jalan ini sejajar dengan jalan nasional, akan ada informasi yang akan kita berikan melalui petugas-petugas yang ada di lapangan,” sebutnya.
Pada jalan tol fungsional Terbanggi Tinggi - Palembang sejauh 200 Km lebih ini dilaporkan akan telah disiapkan rest area sementara di tiga titik sepanjang jalan tol tersebut.
Menhub mengatakan, jalur Pematang Panggang ke Kayu Agung yang hanya bisa dilalui untuk satu arah.
"Jalan tol ini kan berhimpitan dengan jalan existing, jadi kalau nanti tol nya padat akan dialihkan ke existing," terangnya.
Terkait aspek keselamatan, Menhub mengungkapkan bahwa dengan kondisi jalan tol yang masih fungsional, maka dari itu akan diberlakukan pembatasan kecepatan hanya maksimal 40km/jam.