(Baca Juga : Produsen Intercom Bikin Helm, Katanya Helm Ini Pintar dan Multifungsi)
Yang pertama ada BT-Rider, intercom ini cocok untuk para rider dengan budget 'tipis', dan intercom ini sudah waterproof.
Karena, harganya dibanderol dengan kisaran mulai dari Rp 500 ribu sampai Rp 1,4 jutaan tergantung dari model yang dipilih.
Kemudian ada Ejeas, intercom ini modelnya hampir sama dengan BT-Rider model V6.
Kelebihannya, selain sudah waterproof, intercom dari Ejeas dapat terhubung sampai dengan 6 rider, dengan jarak koneksi mencapai 1,2 km.
(Baca Juga : Apakah Intercom Helm Bisa Dipasang di Semua Jenis Helm? Ini Jawabannya)
Intercom Ejeas dibanderol dengan kisaran harga mulai Rp 600 ribu sampai Rp 1,3 jutaan tergantung model.
Selanjutnya ada intercom dari Freedconn, merek ini cukup terkenal di kalangan para bikers.
Dengan harganya yang cukup terjangkau mulai dari Rp 650 ribu sampai Rp 1,6 jutaan, Freedconn menawarkan model yang bagus.
Intercom Freedconn juga dapat terkoneksi hingga 6 rider, tapi jarak koneksinya hanya sampai 1 km saja.