"Nah dari situ, maka kami pilih dari beberapa rekanan kami di group Astra yang berfokus dalam jual beli kendaraan mobil bekas (Mobil88, Toyota Trust, dan sebagainya) yang punya persayaratan di atas standar yang ditetapkan itu. Bisa dibilang hot item lah," imbuhnya.
Kemas menambahkan, memang harga mobil bekas yang ditawarkan sedikit lebih mahal, namun layanan Pilihan Expert dari Seva.id ini menawarakan pengalaman layaknya membeli mobil baru.
Seperti unit-unit yang dijual sudah dilengkapi dengan asuransi kecelakaan, mobil yang tersedia dijamin bebas tabrak, bebas banjir, dan tambahan hadiah menarik lainnya setiap pembelian mobil.
(Baca Juga : Cicilan Ringan Hingga Promo Khusus Guru, Toyota Astra Finance Umbar Promo Menarik Selama Pameran di Kemayoran)
"Kalau harganya sedikit mahal ya memang kualitas mobilnya bagus kok, Seva.id juga memberikan jaminan garansi resmi untuk mobil bekas yang ditawarkan," tutup Kemas.
Tapi ingat, walaupun semua produk yang dijual dalam layanan Pilihan Expert telah terjamin kondisinya, bukan berarti tidak perlu datang ke dealer atau showroom untuk mengecek kondisi mobilnya ya.