"Menurut gue coilover Tein ini paling pas untuk HR-V, bantingan jadi lebih enak dan lebih stabil," tukasnya.
Kepalang tanggung, selain untuk tampilan juga untuk membuat rem lebih pakem, BBK Spoon 300 mm pun dipasang didepan.
(Baca Juga : Mau Honda HR-V Lebih Agresif, Coba Gaya Vezel Modulo X Concept)
Beralih ke mesin, Rico meningkatkan performanya dengan menambahkan piggyback Dastek Unichip Q4.
Lalu downpipe dan frontpipe J's Racing juga dipasang berikut knalpot Fujitsubo agar 'nafas' mesin lebih panjang.
Terakhir filter udara pun diganti dengan K&N replacement agar pasokan udara yang masuk lebih banyak.