Berbau Kampanye Rokok, Logo Mission Winnow di Tim Ducati Jadi Bermasalah

Nur Pramudito - Minggu, 10 Februari 2019 | 15:16 WIB

Logo Mission Winnow mulai terpampang di bodi motor Desmosedici GP19 (Nur Pramudito - )

(Baca Juga : Kurang Puas di Tes MotoGP Sepang, Rossi: Saya Merasa Setengah Bahagia)

Sepintas, jika dilihat, logo Mission Winnow yang bermotif zigzag itu mengingatkan pada produk Marlboro.

Sebagai pihak yang diselidiki, Philip Morris sudah memberikan bantahan terkait tuduhan tersebut.

"Industri tembakau adalah ruang yang sangat diatur. Kami selalu menghormati undang-undang yang berlaku untuk kegiatan kami," demikian pernyataan resmi dari Philip Morris.

"Kampanye ini tidak terkecuali: Mematuhi semua undang-undang, termasuk yang terkait dengan promosi dan iklan produk tembakau. Kampanye ini tidak mensponsori atau mempromosikan produk apa pun," kata pihak Philip Morris lagi.

(Baca Juga : Valentino Rossi Bangga dengan Francesco Bagnaia di Tes MotoGP Sepang)

Di sisi lain, salah seorang penentang industri tembakau Australia, John Cunningham, menyebut jika logo Mission Winnow tidak ada hubungannya dengan mobil F1.

Hasil investigasi Kementrian Kesehatan Australia itu bisa mempengaruhi gelaran GP Australia baik F1 maupun MotoGP.