Video Arab Saudi Dilanda Banjir, Mobil SUV Hanyut Kayak Perahu Kertas

Ditta Aditya Pratama - Rabu, 30 Januari 2019 | 12:41 WIB

Banjir di Arab Saudi (Ditta Aditya Pratama - )

Hujan terjadi di bagian utara dan barat Arab Saudi pada hari Minggu (28/1/2019) dan Senin.

Sementara, badai pasir menyapu daerah-daerah populasi utama.

Sekolah ditutup di Tabuk, Arar, dan Al-Jawf karena banjir dan jarak pandang yang rendah di Riyadh dan tempat-tempat lain yang juga diguyur hujan deras.

Bandara Internasional King Abdulaziz di Jeddah mendesak penumpang untuk memeriksa penerbangan mereka agar melakukan penundaan dan pembatalan bila diperlukan.

Pertahanan Sipil Arab Saudi mengatakan telah menyelamatkan 65 orang di Tabuk dan Al-Jouf, dan 37 orang di Duba.

Otoritas Umum untuk Meteorologi dan Perlindungan Lingkungan Arab Saudi juga meramalkan curah hujan di utara dan barat masih bisa terjadi.

Selain hujan, badai pasir atau angin berdebu di beberapa bagian Kerajaan Arab Saudi juga diprediksi akan masih melanda beberapa daerah di sana.