Bagian audio pun tidak luput dari perhatian Daihatsu untuk Grand New Xenia, yang kini sudah disematkan tweeter audio di pilar A.
Menjadikan Grand New Xenia ini disematkan 6 titik audio, yang mana pada generasi sebelumnya hanya tersedia 4 titik.
Tampilan spidometer dan MID terlihat desainnya masih sama dengan generasi sebelumnya.
Hanya saja kini ditambahkan aksen warna biru yang membuatnya terlihat lebih sedikit menarik.
Tak lupa, Daihatsu juga menyematkan power outlet untuk mengisi daya gadget di baris kedua Grand New Xenia.
Untuk Grand New Xenia 1.300 cc menggunakan mesin berkode 1 NR-VE, sama seperti kembarannya yakni Toyota Avanza 1.300 cc.
Sedangkan untuk Grand New Xenia 1.500 cc menggunakan mesin berkode 2NR-VE, sama yang digunakan Daihatsu All New Terios, Toyota Avanza 1.5, Veloz 1.5, dan All New Rush.