(Baca Juga : Bergaya Street Cub, Kaki-kaki Motor Ini Enggak Manusiawi)
Untuk modifikasi pada bagian belakang terbilang cukup ekstrem dengan dipangkas habis sepatbornya hingga jadi pendek.
Kaki-kakinya juga tak luput didandani dengan menggunakan swing arm aluminium serta shock baru berfitur adjustable.
Tak ketinggalan, K-Speed juga membuatkan side cover anyar beraksen sirip agar lekuk bodi si Super Cub tidak polosan.
Gaya minimalis juga tak luput diberikan pada motor ini, yaitu pada lampu sein yang nyaris enggak kelihatan
(Baca Juga : Bikin Motor Sport Minder Nih Kalau Super Cub Dandan Sangar Begini)
Kalau mau tahu di mana letaknya, perhatikan lingkaran kecil berada di cover shock depan dan sepatbor belakang, maka itu lah lampu seinnya.
Hasilnya tampilan Super Cub ini jadi makin tampan dan bikin pede kalau dipakai jalan-jalan sore.