Bagian joknya dibuat seperti ada bulu-bulu berwarna coklat yang kelihatannya empuk dan nyaman kalau duduk di situ.
(Baca Juga : Honda Scoopy Bobber, Nekat Pakai Pelek Mobil Jadi Berisi)
Sementara bagian pijakan kakinya diberi karpet rumput palsu yang membuatnya tambah menarik.
Sekarang geser ke bawah, sudah kelihatan kaki-kaki mewah yang pastinya enggak sembarangan.
Pelek depannya saja pakai model jari-jari dari Racing Boy yang kemudian dibalut karet ban Pirelli Evo 21.
Pindah ke kaki belakangnya, tampak ada sokbreker YSS dengan warna senada dengan bodinya.
(Baca Juga : Modalnya Rp 6 Juta, Honda Scoopy Jadi Istimewa Berkat Modif Karatan)
Lalu pelek yang dipakai untuk roda belakang dipilih merek Enkei yang pastinya mantap.
Kemudianpelek berkelir emas ini dibalut dengan karet ban Pirelli juga tapi yang model Diablo Scooter.
Terakhir sebagai pelengkap, knalpot Akrapovic ikut dipasang biar makin sangar suaranya.