Lanjut lagi membahas akomodasi yang ditawarkan C-HR.
Akomodasi untuk penumpang maupun barang juga tak begitu impresif, jika dibandingkan dengan Honda HR-V.
Untuk akomodasi penumpang, C-HR hanya menyisakan 8 jari untuk legroom dan lebih dari 5 jari untuk headroom.
Jika dibandingkan dengan Honda HR-V yang menjadi rival di segmennya, masih menyisakan 13 jari untuk legroom dan 5 jari untuk headroom.
Lalu, untuk akomodasi barang, C-HR tergolong luas dan bisa memuat 2 koper berukuran besar.
Bicara harga, Toyota C-HR ini dibanderol Rp 490,15 juga.
Artinya, di segmen Compact SUV, C-HR menjadi yang termahal melampaui Mazda CX-3 yang dibanderol Rp 442,8 juta.
Tapi perlu diingat, C-HR lahir dari platform Toyota New Global Architecture (TNGA) yang juga digunakan Toyota Prius dan Lexus UX.
Dengan platform TNGA yang digunakan, C-HR bisa menawarkan kenyamanan yang baik dan tetap asyik dikendarai.
Saksikan juga ulasan lengkap Toyota C-HR dalam format video: