BPBD Kota Padang sendiri sudah menurunkan satu tim untuk turun ke Baringin dan beberapa tempat lainnya.
(BACA JUGA: Ingat Video Viral Pria Mengamuk Sita HT Polisi? Ternyata Bernama Tahan Sudah Ditahan)
Evakuasi akan dilakukan bila ada warga yang terjebak di dalam rumahnya.
Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Bandara Internasional Minangkabau, hujan deras terjadi merata di Sumatra Barat.
Wilayah yang terpantau mengalami hujan dengan intensitas tinggi adalah Pasaman Barat, Agam, Padang Pariaman, Pariaman, Padang, Solok, Kabupaten Solok, dan Pesisir Selatan.
Kondisi ini bisa meluas ke wilayah lain, seperti Padang Panjang, Tanah Datar, dan Kepulauan Mentawai.
Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Viral Video Jembatan Ambruk Diterjang Air di Padang, Sutopo Ingatkan Waspada Banjir dan Longsor