Beberapa bodi baru juga dibuat PKC seperti tangki model peanuts, sepatbor belakang, boks samping hingga cover shock depan yang membuat tampilan jadi lebih serasi.
“Agar mesin 175 cc terlihat menonjol, kita buatkan tangki bensin dan bodi kit yang minimalis dari plat 1,2 mm,” terang Aris, salah satu crew PKC pada GridOto.com
Proses finishing chopper hardtail ini berlumur warna hijau yang jadi warna identitas pabrikan Kawasaki dan diberikan sentuhan grafis batik.
“Warna hijau digabungkan dengan sentuhan batik, kemudian digabungkan dengan nuansa emas varigated leaf sebagai penyempurna tampilan,” kata Aris.
Data modifikasi
Tromol : OEM W175
Cakram : OEM W175
Lampu : Aftermarket
Karburator : Kawahara PE28
Knalpot : Handmade by PKC pipa stainless 38 mm
Setang : Kustom by PKC pipa 22 mm
Sissy bar : Kustom by PKC besi 15 mm