Sadis Kawasaki W175 Dirombak Habis-habisan Jadi Chopper Hardtail

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 7 November 2018 | 20:10 WIB

Kawasaki W175 Chopper Motodream Project MOTOR Plus Puspa Kediri Custom (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Motor ini mungkin jadi bukti nyata bahwa Kawasaki W175 sangat asik dimodifikasi dengan beragam konsep.

Dan W175 ini dimodif jadi chopper hardtail buah kreasi Puspa Kediri Custom (PKC) dalam MOTORPlus Motodream Project.

“Aliran chopper ini salah satu aliran radikal dalam dunia kustom! Hal ini, turut membuktikan W175 memang bisa dimodifikasi dengan style apapun,” kata Panji Nugraha crew MOTOR Plus selaku Project Leader Motodream Project Vol. 2.

Wawa
Kawasaki W175 Chopper Motodream Project MOTOR Plus Puspa Kediri Custom

Agar tercipta bentuk chopper hardtail ini PKC perlu merombak rangka W175 yang hanya menyisakan rumah komstir dan rangka bagian downtube saja.

Sedangkan rangka belakang dibuat bermodel rigid dari pipa seamless.

Wawa
Kawasaki W175 Chopper Motodream Project MOTOR Plus Puspa Kediri Custom

Untuk kaki-kaki masih menggunakan shock depan kepunyaan W175 dengan penggantian pelek.

Ukuran pelek depan kini pakai 1,85x21 dan  2,50x17 untuk pelek bagian belakang.