Inikah Wujud Kawasaki Ninja 125 dan Z 125? Kok Mirip Motor Ini?

Dida Argadea - Kamis, 6 September 2018 | 13:30 WIB

Renderan Kawasaki Ninja 125 dan Z125 berdasarkan siluet (Dida Argadea - )

Kalau berdasarkan desain yang dibuatnya, maka desain dari Ninja 125 dan Z125 ini mirip dengan Ninja 250 SL dan Z 250 SL.

Perbedaan hanya pada strippingnya saja.

Penggunaan desain dari Ninja 250 SL dan Z 250 SL ini memang mungkin saja sih.

Soalnya dari jumlah silinder yang sama-sama cuma satu, praktis enggak banyak part yang mesti bikin baru.

Instagram@julaksendiedesign
Renderan desain Kawasaki Z125

(BACA JUGA: Satlantas Polres Bekasi Jamin Pembuatan SIM Bersih Dari Calo) 

Hanya kapasitas ruang bakarnya saja yang diperkecil.

Langkah itu lebih hemat cost produksi juga ketimbang harus bikin mesin dan sasis baru.

Nah, tinggal tunggu kebenarannya aja nih pas rilis nanti, apakah benar bakal punya desain mirip dengan Ninja 250 SL dan Z 250 SL?