(BACA JUGA: Sikat! Otobursa.com Lagi ada Diskon Deal of the Week)
Itu berkat disematkannya sok dan stiffer bushing baru, sepaket dengan pelek 19 inci sebagai kaki-kaki coupe ini.
Selain itu center of gravity dari Lexus RC facelift juga lebih diturunkan lagi, untuk mengejar kestabilan.
Hal itu ditambah dengan revisi di area bemper depan dan belakang, yang diklaim bisa mengalirkan udara dengan lebih baik sehingga memaksimalkan kestabilan.
(BACA JUGA: Penutupan Asean Games, Hari Ini Transjakarta Siapkan 50 Bus Gratis Menuju GBK)
Soal performa, Lexus RC facelift ini pakai mesin berkapasitas 2.000 cc turbo.
Respon throttle pada mobil ini diklaim bakal meningkat setelah penyempurnaan yang telah dilakukan Lexus.
Mobil ini rencananya baru akan dipamerkan di Paris Motor Show, Oktober mendatang.