Suspensi Ohlins bawan pabrik serta pelek palang yang khas Ducati Monster masih mereka pertahankan.
Untuk rangka pun hanya diubah pada bagian subframe saja yang kini tampak buntung dan diisi oleh jok berbalut suede buatan XTR Pepo.
(Baca juga: Mau Bikin Scrambler Bergaya Modern? Cek Dulu Ducati Satu Ini)
Sedangkan untuk tangki juga masih pakai bawaan asli dari Ducati Monster 1200 S.
Namun mereka memotong bagian belakang tangki agar memberikan tampilan lebih ringkas di bagian tengah.
Permainan part aftermarket juga ikut dimasukan dengan mengambil lansiran Ducati Performance.
Contohnya seperti cover swingarm, mudguard dan tempat pelat nomor, cover rantai, dan footrest kepunyaan Ducati Panigale.
(Baca juga: Kenalan Yuk Sama Ducati Monster Maskot Suryanation Motorland)
Sedangkan mesinnya dibuat setengah telanjang dengan melepas cover sabuk penggerak camshaft di samping kanan.