"Aku tidak merasa Valentino Rossi telah melakukan sesuatu untuk menghentikan kami bekerja bersama Yamaha," ungkap Poncharal.
"Dia tahu bahwa saat dia ingin membawa timnya ke MotoGP bersama Yamah, kami akan membantunya," tambah bos Tech3 ini.
Tapi menurut Poncharal itu tidak menjadi masalah saat ini karena Valentino Rossi masih senang dengan timnya di Moto2 dan Moto3.
"Aku berbicara dengannya (Rossi), dan dia tak takut dengan konflik," kata Herve Poncharal.
(BACA JUGA: Honda Masih Belum Coret Yamaha Dari Daftar Saingannya)
"Jadi manajer Zarco salah terhadap Rossi, Valentino tidak pernah melakukan sesuatu yang salah dengan Tech3," imbuhnya.
Menurut Poncharal, jika Laurent Fellon berbicara dengannya, maka manajer Zarco saat itu akan mengubah pikirannya.