Hasil Tes Lengkap BMW X3 xDrive20i Luxury Line

Fikri Wahyudi RM - Rabu, 15 Agustus 2018 | 17:18 WIB

BMW X3 xDrive20i Luxury Line (Fikri Wahyudi RM - )

Dibekali transmisi otomatis Steptronic 8 percepatan dan berpenggerak semua roda atau xDrive, BMW X3 mampu mencatatkan konsumsi BBM sebesar 15,2 km/l untuk rute Tol.

Cukup irit bukan? Itu berkat putaran mesin X3 yang tergolong rendah ketika kecepatan mobil konstan di 100 km/jam yang ada di 1.500 rpm.

Konsumsi BBM BMW X3 tergolong irit dikelsanya

Sedangkan konsumsi BBM X3 untuk rute Dalam Kota pun tergolong irit karena masih bisa menorehkan angka 11,2 km/l dengan kecepatan rata-rata 22 km/jam.

Kalau dibandingkan dengan rival sekelasnya yaitu Mercedes-Benz GLC 250, ia hanya mampu menorehkan angka 9,6 km/liter untuk Dalam Kota dan untuk rute Tol 14,9 km/l.

Untuk akselerasi dari 0-100 km/jam BMW X3 Drive20i bisa tembus dengan waktu 8,6 detik.

BMW X3 hadir dengan mesin responsif

Respons mesin dan transmisi pun terasa cekatan yang menjadikan BMW X3 asyik dikendarai, begitu juga posisi duduk pengemudi yang sangat ergonomis layaknya mengendarai sebuah sedan dari BMW. 

Namun sayang, ketika diajak bermanuver kencang, X3 masih terasa gejala limbung namun dalam skala minim karena set suspensi yang tergolong empuk.