Bukan Barang Pabrikan, Rangka Ducati Lawas Satu Ini Seksi Banget

Adi Wira Bhre Anggono - Kamis, 9 Agustus 2018 | 18:30 WIB

Ducati 350 “Alonze 350 Special” café racer besutan Alonze Custom (Adi Wira Bhre Anggono - )

GridOto.com - Cukup jarang nih motor-motor bergaya cafe racer seperti ini dbangun dari nol.

Umumnya motor yang full custom konsepnya chopper ataupun bobber.

Spesialnya lagi, motor berkelir merah dengan cat tiga lapis ini memakai mesin Ducati jadul.

Yaitu Ducati 350 satu silinder lansiran tahun 1967.

Seperti dilansir Pipeburn.com, motor ini merupakan hasil garapan Jim, punggawa Alonze Customs yang bermarkas di Inggris.

Jim membangunnya dari nol, maka jangan heran kalau lekuk rangkanya cukup asing tidak seperti bikinan pabrik.

(Baca juga: Honda CB400 1978, Cuma Modal Ganti Bodi Doang Bisa Keren Lagi Nih!)

Alonze Customs/via Pipeburn.com
Ducati 350 “Alonze 350 Special” café racer besutan Alonze Custom

Pipa tubular ia gunakan untuk membuat keseluruhan rangka termasuk juga untuk swingarm.

Sedangkan bodi yang meliputi lampu depan, tangki, buritan, serta sepatbor dibuat dengan teknik tempa manual memakai bahan alumunium.

Detail menawan tentu saja terletak pada rangka yang terlihat sangat alami menyatu dengan bodi.

Tentu saja soal proses desain jadi kunci utama dalam membangun motor seperti ini.

(Baca juga: Ada MV Agusta Balap di Booth Motul, Lihat Deh Sob)

“Bertahun-tahun sudah terlewati sebelum aku membangun motor ini dan memutuskan untuk tidak memakai rangka standar (bawaan pabrik,

Aku akan membangun motorku sendiri yang sepenuhnya dibuat dari goresan (desain,” ujar Jim seperti dilansir Pipeburn.com.

Alonze Customs/via Pipeburn.com
Lekuk rangkanya bikin penasaran dia dapet ide dari mana ya

Beberapa bagian yang patut jadi referensi adalah bagian bawha tangki yang mengikuti lekuk rangka berbentuk double cradle.

Kemudian pada bagian belakang ada buritan yang sekilas tampak seperti model tail duck namun ada sirip di bagian sampingnya.

(Baca juga: Mungkin Begini Jadinya Kalau Kawasaki Z900RS Lahir di Era 1970-an)

Alonze Customs/via Pipeburn.com
Dari depan sampai belakang kelihatan menyatu banget

Begitu juga dengan knalpot yang mengular rapid an keluar dari bawah footpegs di sebelah kiri.

Sayangnya Jim tak membeberkan finishing apa yang dipakai pada rangka.

Namun bila dilihat-lihat sepertinya nickel-plating, bukan memakau lapisan chrome.

Sedangkan bagian yang lain mendapat finishing dengan cara poles serta dilapis chrome.

(Baca juga: Aslinya Ini Cruiser Baru dari Yamaha, Lho Kok Pakai Sespan?)

Alonze Customs/via Pipeburn.com
Enggak kelihatan kalau umur mesinnya udah setengah abad

Kesannya sih modern, tapi tetap aja terlihat kental aura klasik khas Ducati satu silinder di masa lampau.

Gimana kalau menurut kamu Sob?