Aplikasinya bisa pakai stickers ataupun decals, atau bisa sekalian juga dengan dicat langsung ke bodi.
Pelek pun tak ketinggalan dibuat senada dengan pilihan warna oranye khas livery Repsol Honda.
Namun enggak cuma permainan kelir bodi aja loh, Julak Sendie Design juga memasukan aksesori tambahan.
(Baca juga: Honda Forza 250 Sudah Siap Rilis di Indonesia?)
Mulai dari tuas kontrol di kokpit, handgrips, sok belakang model subtank, serta sebuah kotak bagasi di belakang.
Kayaknya Honda Forza 250 asik juga nih dijadiin motor touring. Setuju enggak?