Rangka dari Pitung tentu saja sudah mengalami potong sana-sini, terutama untuk bagian depan agar bisa dimuati mesin 600 cc.
Di atasnya juga terdapat crossbone tambahan untuk menopang bobot mesin yang jelas berkali lipat lebih berat dari pada bawaan Honda C70.
(Baca juga: Kembali Terjadi, Rombongan Moge Terlibat Cekcok dengan Pengendara Lain)
Kemudian di bagian belakang swingarm-nya dibuat molor 5 cm dan dibantu shock berukuran 300 mm untuk menopangnya.
Sedangkan kaki-kaki depan suspensinya dibuat sedikit lebih mendangak dengan mengganti bagian internal suspensi.
Yang cukup lucu dari motor ini adalah soal kapasitas tangki yang hanya 3 liter saja.
Hal ini karena mereka masih ingin mempertahankan karakter asli dari Honda C70.
(Baca juga: Kustom Honda C70, Si Pitung Yang Temani Kamu Cari Ombak Besar)
Ya paling enggak bisa lah ya buat nyalain motor sama jalan-jalan disekitaran rumah. Hehehe
Tertarik bikin mesin jahat buat si Pitung juga?