Gak Usah Ragu, Ini Keuntungan Tukar Tambah Bersama Yamaha

Naufal Shafly - Minggu, 29 Juli 2018 | 19:45 WIB

Ilustrasi pengecekkan komponen Yamaha Mio J (Naufal Shafly - )

Nantinya, hasil pengecekan tersebut akan diberikan kepada penjual dan dicantumkan di iklan situs jual beli online tersebut.

(BACA JUGA: Link Live Streaming F1 Hongaria, Bisakah Sebastian Vettel Balas Lewis Hamilton?)

Tidak berhenti sampai di situ, sebelum transaksi antar penjual dan pembeli berlangsung, tim SA Yamaha akan mengecek ulang motor tersebut agar data yang dihasilkan sahih.

Selain itu keuntungan lainnya adalah penjual akan mendapat harga yang relatif lebih tinggi, ketimbang ia menjual motornya di dealer motor bekas.

"Kalau di dealer motkas mungkin cuma ditanya mengenai kelengkapan surat-suratnya aja, terus mereka cek suaranya sama bodinya, lalu langsung nembak harga."

"Konsumen banyak yang kecewa, karena motornya dihargai dengan harga yang relatif rendah, jauh dari ekspetasi mereka," lanjutnya.

Hal tersebut otomatis menguntungkan juga calon pembeli motor bekas tersebut, karena ia akan mendapat motor dengan harga yang sesuai dengan kondisinya, lengkap dengan data hasil pengecekkannya.

(BACA JUGA: KJS Motor, Bengkel yang Siap Terima Perbaikan Berbagai Jenis Mobil di Jakarta)

Selain itu, Yamaha juga akan memberikan secara cuma-cuma, ban serta oli baru untuk motor tersebut.

"Kami juga sedang diskusikan sama manajemen, kita akan kasih garansi umum selama tiga bulan," jelas Ihsan.

Lebih untung lagi, segala proses di atas dilakukan tanpa biaya sepeser pun, alias gratis.

Sebagai informasi tambahan, Yamaha siap membantu menjual motor bekas dari seluruh brand, tetapi diutamakan brand asal Jepang sob.

Jadi gimana sob, banyak keuntungannya kan?