Dapur pacu ini mampu menghasilkan tenaga 96 dk/5.200 rpm dan torsi puncak 142 Nm/3.600 rpm.
Untuk membuka dan menutupnya sama dengan lubang pengisian bahan bakar mobil konvensional.
(BACA JUGA: Cara Menghilangkan Bekas Permen Karet Di Interior Mobil)
Bagaimana, sudah tahu belum nama mobilnya?
Yup, ini adalah Toyota Prius Plug-in Hybrid (PHV).
Ingat ya, PHV, bukan PHP...hehehe.
Toyota Prius PHV ini belum dijual di Indonesia, tapi PT Toyota-Astra Motor (TAM) mendatangkan beberapa unit untuk dipinjamkan ke beberapa universitas top di Indonesia buat keperluan riset.
Kalau Anda tertarik mengulik mobil ini, silakan datang saja ke booth Toyota di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 yang digelar 2-12 Agustus nanti di ICE BSD, Tangerang, Banten.