Namun ada tambahan starter elektrik, tangki bensin lebih besar, dan pelek belakang berukuran 18 inci.
Hal ini dikarenakan peruntukannya untuk kompetisi hard enduro, hare scramble, hingga kompetisi Grand National Cross Country (GNCC).
(BACA JUGA: Pembalap Dunia Motocross MXGP Pun Kagum Setelah Sirkuit Dicampur Gabah)
5. Honda CRF-L Series
Nah salah satu seri Honda CRF dengan kode buntut L ini mungkin yang sobat paling kenal.
Honda CRF dengan kode buntut L ini dilengkapi dengan banyak perabotan yang membuatnya aman dikendarai di jalan raya seperti spion dan lampu-lampu.
"Artinya L di sini berarti License, untuk dipakai jalan umum," kata Thomas Wijaya, Direktur Marketing PT Astra Honda Motor.
Model-modelnya ada Honda CRF150L, CRF250L Rally, sampai CRF1000L Africa Twin.
6. Honda CRF-M Series
Mungkin ada yang berharap ada Honda CRF150L versi supermoto? Jangan harap bakalan ada Sob!
Eh jangan emosi dulu... Maksudnya, kalau namanya tetap CRF150L.
Karena untuk Honda CRF yang menggunakan ban jalan raya akan diberi kode buntut M.
(BACA JUGA: Saat Honda Punya CRF150L dan Kawasaki Punya KLX Series, Inilah Motor Trail Gacoan Suzuki)
Untuk saat ini, keluarga CRF-M baru dihuni Honda CRF250M.
Nah, apakah bakal muncul Honda CRF150M?
Sepertinya seru juga buat jadi saingan Kawasaki D-Tracker 150!