Buat yang Belum Tahu, Inilah Perbedaan Antara Yamaha MX King 150 dan MX 150. Ternyata Banyak Juga Sob!

Dida Argadea - Jumat, 6 Juli 2018 | 13:29 WIB

Yamaha Jupiter MX King 150 dan Jupiter MX 150 (Dida Argadea - )

(BACA JUGA: Basmi Baret Halus di Bodi Motor Pakai Cara Ini, 5 Menit Kelar)

Lampu headlamp juga beda, dimana MX King 150 pakai halogen HS1 sedangkan MX 150 pakai bulb biasa.

Kemudian warna tuas rem juga beda, yakni warna hitam untuk MX King 150 dan silver untuk MX 150.

Perbedaan selanjutnya ada di footstepnya, dimana MX King 150 punya model yang bisa ditekuk ke dalam mirip motor sport.

Jelas lebih aman dari risiko footstep patah saat motor terjatuh ke samping.

IST
Yamaha MX King 150punya jok dengan dua bahan kulit

Sementara MX 150 footstepnya mirip sama footstep bebek pada umumnya, tanpa bisa dilipat.

Panel indikator juga beda karena MX King 150 lebih lengkap nih dengan adanya Multi Information Display (MID), dan warna LCD-nya putih.

Sedangkan MX 150 enggak punya MID, dan LCD-nya berwarna merah.

Selain itu, detil seperti bentuk lampu sein belakang serta jok juga lain nih.