"Dan kemudian, tentu saja, Seb seharusnya tidak melakukan apa-apa, dan hanya mengemudi lagi dan belajar dari ini. Itu saran saya untuk semua orang di ruangan ini,” sebutnya.
"Semua orang mencoba untuk maju, untuk mencoba dan mendapatkan posisi," tambahnya.
(BACA JUGA: F2 Prancis Race 1: Video Manuver Sean Gelael Menyalip Rebut Posisi 6)
"Pada akhirnya, kamu tahu, orang bisa melakukan kesalahan. Jadi, ya, itu terjadi," tuturnya.
Max Verstappen yang start dari posisi empat, terhindar dari bentrokan antara Vettel dan Bottas untuk kemudian berada di urutan kedua di belakang Lewis Hamilton sampai finish.